Home Nasional Daerah Politik Ekonomi Hukrim Olahraga LifeStyle Peristiwa Pendidikan Internasional Indeks
 
Sri Mulyani Sebut Ekonomi RI Bisa Tumbuh 4,5 Persen di 2021
Senin, 30-08-2021 - 14:47:05 WIB
Menkeu Sri Mulyani pada Konferensi Pers Nota Keuangan dan RUU APBN 2022
TERKAIT:
   
 


Jakarta | OPSINEWS.COM - Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, mengatakan bahwa efektivitas Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) akan mendorong momentum pemulihan ekonomi berlanjut pada sisa tahun ini.

Indikator ekonomi relatif mixed pada Juli 2021, tapi sinyal peningkatan aktivitas disebut mulai terlihat seiring kasus Covid-19 yang terkendali.

Implementasi PPKM level 4 telah membatasi aktivitas sementara, namun dinilai efektif menekan lonjakan kasus Covid-19. Kegiatan ekonomi pun diharapkan mulai normal bertahap untuk mendorong momentum pemulihan ekonomi pada sisa tahun ini.

"PPKM ini menyebabkan semua yang tadi sudah menuju ke atas, turn around ke bawah lagi. Kuartal II yang sudah capai 7,07 persen, kemungkinan kuartal III akan mengalami koreksi dari berbagai indikator," kata Sri Mulyani dalam Raker dengan Komisi XI pada Senin (30/8/2021).

Ia pun berharap bisa mengejar pertumbuhan ekonomi pada kuartal III, khususnya periode September. Hal ini mengingat implementasi PPKM selama satu bulan penuh pada Juli, dan kemudian berlanjut dua pekan pada Agustus.

"Dua minggu terakhir ini, kita berharap sudah mulai membaik. Kegiatan ekonomi mulai bertahap normal lagi, tidak boleh disertai kenaikan pandemi," ungkap Sri Mulyani.

Capai Target Pertumbuhan Ekonomi

Kendati demikian, untuk mencapai target pertumbuhan tahun ini masih ada sisa waktu beberapa bulan lagi. Pemerintah masih terus mewaspadai lonjakan kasus. Tingkat hunian pasien Covid-19 di Wisma Atlet yang tadinya berada pada angka 12 persen, kini naik ke 14-15 persen.

"Jadi kita harus tetap berhati-hati, tidak ada jaminan pertumbuhan akan tetap berlanjut kalau kita tidak bisa menjaga dari sisi pandeminya," sambungnya.

Outlook pertumbuhan ekonomi RI pada 2021 berada di rentang 3,7-4,5 persen yoy. Hal ini bisa dicapai dengan catatan pemulihan ekonomi bisa terjadi pada kuartal III, terutama ada periode September. Kondisi kuartal IV diharapkan bisa tumbuh lebih baik lagi.

"Kuartal III ada PPKM, kuartal IV nanti kalau Nataru (Natal dan Tahun Baru) biasanya akan cukup meningkat. Namun kalau Covid-19 tidak mengancam, kita akan dapat memanfaatkan momentum kuartal IV," jelas Sri Mulyani.

sumber:liputan.com




 
Berita Lainnya :
  • Rumah Penjaga Sarang Walet Ludes Diamuk Sijago Merah
  • Kapolsek Bukit Raya Suruh Wartawan Tangkap Pelangsir BBM Subsidi di SPBU Harapan Raya Nomor 14.282.668
  • Lantik Pejabat Eselon Sekda Rohil Jabatan Bukan Abadi Tapi Bagi Mereka yang Berprestasi
  • Pengawas Ngaku Kasih Jatah Bulanan Polsek Bukit Raya
  • Lapor Pak JOKOWI....!?, Ruas Jalan Lintas Kabupaten Nias Berlobang, Warga Harapkan Perbaikan dari Pemerintah
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
    + Indeks Berita +
    01 Rumah Penjaga Sarang Walet Ludes Diamuk Sijago Merah
    02 Kapolsek Bukit Raya Suruh Wartawan Tangkap Pelangsir BBM Subsidi di SPBU Harapan Raya Nomor 14.282.668
    03 Lantik Pejabat Eselon Sekda Rohil Jabatan Bukan Abadi Tapi Bagi Mereka yang Berprestasi
    04 Pengawas Ngaku Kasih Jatah Bulanan Polsek Bukit Raya
    05 Lapor Pak JOKOWI....!?, Ruas Jalan Lintas Kabupaten Nias Berlobang, Warga Harapkan Perbaikan dari Pemerintah
    06 Wakapolri Resmikan Masjid Rosna Serta Peletakan Batu Pertama Pembangunan Pesantren di Kampar
    07 Inisial TR dan TM Dilaporkan Ke Polda Riau Sebarkan Fitnah di Medsos
    08 Pemkab Rohil Gelar Acara Pisah Sambut Dandim 0321
    09 Diskominfotiks Rohil Gelar Bimtek Uji Kompetensi Berbasis SKKN Bidang Digital dan TIK
    10 Mahasiswa Politeknik Caltex Riau Yang Tenggelam di Pulau Cinta Ditemukan Meninggal Dunia
    11 Wawako Lepas Keberangkatan Jamaah Haji Asal Kota Jambi dan Berpesan Selalu jaga Kesehatan
    12 Tampil Pembukaan TTG Nusantara di Lampung, Pemkab Rohil Tampilkan Mesin Pakan Multi Fungsi
    13 SOSIALISASI TUGAS DAN FUNGSI JAKSA AGUNG MUDA BIDANG PIDANA MILITER
    14 Pererat Silaturahmi, Kalapas dan Jajaran Terima Kunjungan Kapolres Tebing Tinggi
    15 Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum (JAM-Pidum) Menyetujui 11 Pengajuan Restorative Justice
    16 Waduh!!!, Pejabat Desa Kualu Palsukan Tanda Tangan Masyarakat Demi Ambil Uang Dana PKH Milik Masyarakat
    17 Bupati Rohil Minta Juara Finalis Diberi Beasiswa
    18 Komit Sukseskan Pemilu 2024 Camat dan PPK Siak Hulu Sambut Bendera Kirab Pemilu
    19 Sungai Rambung di Sergai Tercemar Limbah Pabrik Hingga Sebabkan Ikan Mati
    20 PJ Wali Kota Tebing Tinggi Terima Kunker TP PKK Provinsi Sumatera Utara
    21 Bupati Rohil Resmikan Penggunaan Pembangunan Jalan di Pulau Halang
    22 Sebidang Tanah dan Rumah Sah Dibeli Namun di Tempati Orang Tak Dikenal, Pemko Diminta Turun Tangan
     
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © OPSINEWS.COM | Transformasi untuk Publik